Etensi.com

Informasi Berita Kaltim Terbaru Hari Ini

Sah! Ini Daftar 17 Parpol yang Lolos sebagai Peserta Pemilu 2024

Ketua KPU RI Periode 2022-2027, Hasyim Asy'ari

Etensi.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah menetapkan 17 partai politik (Parpol) sebagai peserta Pemilu 2024. Keputusan ini berdasarkan rapat pleno rekapitulasi nasional dan penetapan partai politik calon peserta pemilu 2024, Rabu (14/12/2022).

17 partai politik (parpol) yang telah dinyatakan lolos dan dapat mengikuti Pemilu 2024 mendatang, sembilan diantaranya merupakan partai yang telah memiliki kuris di DPR.

“Menetapkan 17 parpol yang memenuhi syarat pemilu 2024,” kata Ketua KPU RI, Hasyim Asy’ari dalam rapat pleno.

Berikut 17 partai yang lolos sebagai peserta Pemilu 2024

1. PDI Perjuangan
2. PKS
3. Perindo
4. NasDem
5. PBB
6. PKN
7. Garuda
8. Demokrat
9. Gelora
10. Hanura
11. Gerindra
12. PKB
13. PSI
14. PAN
15. Golkar
16. PPP
17. Partai Buruh

Untuk diketahui, Ke 17 parpol tersebut dinyatakan Memenuhi Syarat (MS) di 34 provinsi. Sedangkan, 1 Parpol yang tidak lolos yakni Partai Ummat. Hal itu lantaran Tidak Memenuhi Syarat (TMS) di dua provinsi yakni Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Sulawesi Utara (Sulut).

Di Sulut, Partai Ummat hanya di nyatakan MS di 1 wilayah dari jumlah syarat minimal yakni 11. Sedangkan di NTT, dinyatakan MS di 12 wilayah dari jumlah syarat minimal yakni 17. Untuk diketahui, agar bisa lolos menjadi peserta Pemilu setiap partai harus dinyatakan MS di 34 Provinsi.

 

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Belum ada komentar disini
Jadilah yang pertama berkomentar disini