Ketua DPRD Kutim, Alhamdulillah akhirnya Masyarakat bisa Kembali Melaksanakan Ibadah Haji

Sangatta – Ketua DPRD Kabupaten Kutai Timur H Joni menghadiri pelepasan calon jamaah haji (calhaj) asal Kutim yang akan di berangkatkan ke Asrama Haji Batakan di Balikpapan kemudian menuju Mekkah, Arab Saudi sehari setelahnya, kegiatan ini di pusatkan di Masjid Al Faruq, Kawasan Pemerintahan Bukit Pelangi Sangatta, di lepas secara langsung oleh Bupati Kutim H Ardiansyah Sulaiman, Kamis (30/6/2022).
Suasana haru bercampur bahagia dirasakan oleh 83 calon Jamaah haji asal Kutim yang tergabung pada kloter 8 bersama dengan kota Balikpapan, karena berkesempatan untuk menunaikan ibadah haji yang baru pertama kali di laksanakan selama masa pandemi, setelah hampir dua tahun kegiatan ibadah ini tidak dapat di laksanakan karena adanya larangan oleh pemerintah Arab Saudi.
Di temui setelah kegiatan tersebut, Ketua DPRD H Joni mengatakan, rasa syukur yang begitu besar di rasakan dirinya serta umat muslim khusunya di Indonesia, karena kerinduan dan harapan masyarakat untuk dapat melaksanakan ibadah haji ini, akhirnya dapat di laksanakan walaupun dengan beberapa ketentuan yang harus di patuhi, diantaranya setiap calon jamaah haji sudah harus melakukan Vaksin serta melakukan tesPolymerase Chain Reaction (PCR) dengan hasil negative sebelum keberangkatan menuju Baitullah (rumah Allah).
“Alhamdulillah akhirnya masyarakat kita bisa kembali melaksanakan ibadah haji, mereka sudah sangat rindu, “ ujarnya.
![]()









